Ini Dia 5 Sosial Media Yang Paling Populer Di Indonesia!

Ini Dia 5 Sosial Media Yang Paling Populer Di Indonesia!

Indonesia merupakan salah satu negara pengguna sosial media terbesar didunia. Lebih dari 11 juta pengguna facebook ternyata berasal dari ibu kota kita yaitu Jakarta dan 29 juta pengguna twitter adalah negara indonesia.  Dengan perkembangan jaman seperti ini, Manusia tidak akan jauh kehidupannya dari smartphone atau handphone. Kebanyakan setiap 1/4 harinya manusia menghabiskan waktu dengan gadgetnya. Berdasarkan survei, 80,9% pengguna internet melalui perangkat mobile di Indonesia adalah mereka yang berusia 16-19 tahun. Berikut ini daftar sosial media yang paling populer atau sering digunakan di Indonesia.

1. Facebook

facebook
image by http://www.underconsideration.com

Mark Zuckerberg, seorang pemilik aplikasi facebook yang berasal dari Amerika ini, menjadi  sosial yang paling populer di Indonesia. Facebook yang merupakan situs jejaring sosial berbasis web ini diciptakan dengan tujuan agar orang dapat mencari teman atau keluarga yang jarang kita temui. Indonesia sendiri menempati urutan ke-4 negara pengguna Facebook terbesar didunia. Menurut data yang ada pengguna aktif Facebook di Indonesia melebihi angka 65 juta orang looh.

BACA JUGA: 5 Kerugian Yang Akan Didapat Jika Sering Pamer Kemesraan Di Media Sosial?

2. twitter

twitter
image by businessinsider.com

Twitter adalah media sosial berbentuk microblogging terpopuler di Indonesia. Jumlah penggunanya di indonesia pun sekitar 29 juta. Sekitar 10,6 juta tweet setiap harinya berasal dari indonesia dan mampu mengalahkan negara maju seperti Jepang dan Inggris. Sistem yang digunakan twitter adalah following dan follower. Dimana kita bisa mem-follow siapa saja tanpa harus diterima oleh orang yang kita follow.

3. Instagram

instagram
image by youtube.com

Pada awalnya hanya penggguna ios saja yang bisa menggunakan instagram, namun karena  banyaknya peminat aplikasi ini, akhirnya instagram pun dirilis untuk versi android dan juga windows phone. Selain untuk mengabadikan momen foto, video, hingga snapgram, instagram sekarang juga dijadikan ladang untuk berbisnis.

BACA JUGA :  Tips Dan Trik Twitter Yang Tidak Banyak Orang Ketahui

4. Path

path
image by https://lh5.ggpht.com

Sama seperti instagram, aplikasi satu ini juga digunakan orang untuk mengabadikan momen berharga dari hidupnya. Dengan Tampilan yang simpel dan mudah digunakan semakin membuat orang menyukai aplikasi sosial media ini. Sayangnya aplikasi path ini hanya bisa digunakan melalui mobile phone saja.

5. Whatsapp

whatsapp
image by https://www.whatsapp.com

Dengan pengguna mencapai 34 juta pengguna di Indonesia, Whatsapp jadi salah satu aplikasi yang sering digunakan setiap harinya di Indonesia. Selain juga dapat digunakan untuk berkirim pesan, sekarang WhatsApp juga mampu mengirim voice record dan juga menelepon. Dengan model tampilan yang kece dan simple, aplikaasi ini menjadi favorit orang-orang di indonesia untuk berkomunikasi.

Itulah beberappa Sosial Media yang paling popular di indonesia. Kalian dapat memilki salah satu aplikasi tersebut dengan mudah. Tetapi yang terpenting adalah rasa penuh tanggung jawab menggunakan aplikasi tersebut.

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments