Banyak sekarang orang kususnya para anak muda dunia berbondong-bondong untuk eksis dengan cara cover lagu. Dengan kemunculan media sosial yang popular saat ini sangat membantu semua orang untuk berkarya kususnya lewat cover lagu. Dengan menghasilkan sebuah karya yang di aransemen akan membuat orang itu terkenal jika banyak yang menyukai. Apakah pembaca hallobro juga suka mengcover lagu? Mungkin hanya sekedar iseng sudah bisa menyalurkan hobi dan inspirasi yang ingin diluapkan. Banyak orang yang terkenal lewat mengcover lagu yang perlu kalian ketahui loh. Mari simak siapa saja yang terkenal lewat cover lagu.
1. Kurt Hugo Schneider


Musisi kelahiran Baltimore, Maryland tanggal 7 September 1988 ini juga terkenal sebagai produser dan penulis lagu. Berawal dari mengcover lagu medley milik Michael Jackson yang di unggahnya di media sosial ternyata banyak menarik perhatian semua orang di dunia. Dengan banyak viewers sekitar 34 jutaan, sekarang akun youtubenya memiliki subscriber sekitar 7 jutaan.
BACA JUGA: Buat Yang Sering Streaming Musik Di YouTube, Udah Tau Apa Itu Vevo?
2. Boyce Avenue


Pasti sudah banyak dari pembaca hallo bro disini yang suka mendengarkan coveran lagu dari artis youtube ini. Boyce Avenue terdiri dari trio kakak-beradik yangmempunyai suara indah dan sangat piawai memainkan semua alat musik. Tidak heran jika viewers content youtube nya sebanyak juataan hingga puluhan juta penonton. Channel youtubenya sekarang berkisar hingga 9 jutaan loh.
3. Sam Tsui


Penyanyi yang satu ini dibesarkan di Blue Bell, Pensylvania yang lahir pada tanggal 2 mei 1989. Lewat Video-videonya yang mengcover berbagai macam lagu membuat karya-karyanya banyak diminati oleh penonton setia youtube. Dengan 2,7 juta subscribersnya Sam Tsui kini justru dikenal sebagai salah satu YouTuber yang videonya paling banyak dicari.
4. Alex Goot


Penyanyi yang satu ini tidak cuma punya suara yang bagus, kreatifitasnya yang unik dalam mengulang sebuah lagu cukup terbukti menjadi karyanya yang sangat dinanti banyak penonton youtube. Alex Goot memulai rekaman pada tahun 2004, dan saat itu dia mulai terkenal di jejaring sosial. Kini pengikutnya di Youtube hampir menyentuh 3 jutaan looh.
5. Megan Nicole


Penyanyi cantik yang satu ini lahir di Houston, Texas pada tanggal 1 September 1993. Megan Nicole memulai karirnya pada jejaring sosial kususnya youtube pada tahun 2009. Artis cantik youtube ini telah banyak pengikut di youtube karena kepiawaiannya dalam mengcover sebuah lagu.
Itu dia berikut orang-orang yang terkenal karena sering mengcover sebuah lagu. Jadi jika pembaca hallo bro berminat ingin eksis di dunia maya silakan buat karya atau konten yang positif yaa.